NEWS
DETAILS
Rabu, 23 May 2018 18:50 - Honda Community

Denpasar - Astra Motor Bali kembali menggandeng para modifikator berbakat Bali untuk menuangkan hasil karyanya di atas sepeda motor Honda dalam gelaran Honda Modif Contest (HMC) 2018, yang merupakan tahun penyelenggaraan ke-11 berlokasi di lapangan Renon Minggu 20 Mei 2018.

HMC 2018 membuka 9 kelas perlombaan bagi para modifikator, antara lain Matic Stock/Bolt on, Matic & Cub Advance, Sport Naked, Sport Fairing, Sticker/Decals, Racing Style, Community Touring untuk kategori sepeda motor dengan produksi di atas tahun 2006.

Selain itu juga dibuka kategori kelas All stock & Advance untuk sepeda motor produksi di bawah tahun 2006, dan kelas free for all untuk kategori skutik, cub, dan sport Honda untuk seluruh tahun produksi. Tercatat 196 modifikator berbakat Bali ikut serta meramaikan acara tersebut.

Puncaknya para pemenang terbaik dari setiap kelas akan bersaing pada gelaran final HMC 2018 untuk merebutkan gelar tiga modifikator terbaik untuk kategori National Champion Matic & Cub, National Champion Sport, dan National Champion Free For All. Para pemenang nasional ini akan berkesempatan mengikuti ajang Honda Dream Ride Project yang didampingi mentor-mentor modifikator berpengalaman.

Region Head Astra Motor Bali, Ronaldo Widjaja mengatakan ajang akbar HMC merupakan event tahunan yang diselenggarakan sebagai wadah bagi modifikator, komunitas, serta para pecinta sepeda motor Honda di Tanah Air untuk berkarya dan bersilaturahmi.

“Kami ingin mewadahi para pecinta sepeda motor Honda untuk berkarya melalui ajang HMC 2018. Tidak hanya mereka yang merupakan pengguna harian sepeda motor Honda, tetapi modifikator pemula serta modifikator professional agar dapat menyalurkan kreativitas mereka. Sejalan dengan semangat Satu Hati, kami juga berharap ajang tahunan ini dapat semakin mempererat jalinan silaturahmi pecinta Honda di seluruh Tanah Air.”

Gelaran HMC 2018 juga dimeriahkan dengan beragam kegiatan menarik lainnya di antaranya riding test beragam sepeda motor Honda, beragam games interaktif yang melibatkan komunitas Honda, kampenye safety riding melalui berbagai aktivitas #Cari_aman, di antaranya Helmet Painting Contest, Cari Aman Graffity Contest serta Cari Aman Photobooth Contest. Selain itu modifikasi All New Honda CB150 Verza juga akan hadir mengiringi seluruh rangkaian gelaran HMC 2018, sebagai inspirasi naked sport dari sepeda motor sport Honda.

Setelah melalui penilaian yang cukup ketat, petang itu juga panitia mengumumkan para peserta yang berhasil keluar sebagai pemenangnya.

Untuk Kelas  Best Fun  Community Contes, keluar sebagai juara  Satu, peserta no, 259 jenis motor BeAT tahun 2013 an. Wahyu Oky Pratama.  Di  Kelas Best Media Pick, keluar sebagai pemenang  peserta no. 075,  BeAt tahun 2010 an. Wahyu SKC. Untuk kelas Matic & Sub stock / Bolton juara Satu di raih I Kadek Sartika, Vario 125 tahun 2015, Juara Dua diraih I Kadek Ardana Yasa, Scoopy 2014, sementara Juara Tiga diraih I Wayan Agus Swastika Putra, Scoopy 2014.

Di Kelas Matic & Cub Advance, keluar sebagai juara Satu I Ketut Gde Diana, sepeda motor jenis Vario 125,  Juara Dua Yohan Christian Wujaya, Vario 125 dan Juara Tiga Agus Eka Suryawan sepeda motor BeAT 2011.  Di kelas Stiker/Decals; Juara Satu dimenangkan oleh Age Prasetiawan, Scoopy tahun 2014, Juara Dua Rosadi Anwar, Scoopy 2014 dan Juara Tiga Bayu Rahmadayu, PCX 2018.

Sementara di kelas paling bergengsi Racing Style, Juara Satu diraih Ngakan Putu Gede Satrya Wibawa, Mega pro 2013, Juara dua Ketut Mahardika Putra, Honda Blade 2011 dan Juara Tiga Putu Roy Nugraha Motor jenis CRF 2015.

Puncak gelaran final HMC 2018 akan ditutup pada rangkaian gathering akbar pecinta sepeda motor Honda dari seluruh penjuru Tanah Air yaitu Honda Bikers Day (HBD) 2018.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK