NEWS
DETAILS
Rabu, 02 Aug 2017 08:34 - Honda Community

Lapangan Siwa komplek Candi Prambanan, Yogyakarta jadi lokasi ke-4 gelaran Honda Bikers Day (HBD) 2012. Berbagai klub dan komunitas sepeda motor Honda dari berbagai daerah di Indonesia berkumpul untuk menghadiri puncak dari beragam kegiatan gathering klub selama satu tahun.

Dengan mengusung tema Satu Hati untuk Indonesia. Kegiatan yang berlangsung pada 15-16 Desember 2012 saat itu menampilkan beberapa aktifitas kesenian dan pelestarian budaya yang melibatkan bikers.

Ketoprak motor, Parade Gunungan beserta Prajurit Keraton, Jamasan Motor, dan penampilan musik kontemporer Calung & Musik Gerabah yang merefleksikan kreativitas Yogyakarta sebagai kota budaya.

Kemeriahan semakin spesial karena Honda Bikers Day kali ini bertepatan dengan perayaan Ulang Tahun ke-7 Paguyuban Motor Honda Yogyakarta (PMHY) sejak terbentuk pertama kali pada tahun 2005. PMHY merupakan sebuah forum komunikasi dan interaksi bagi 16 Klub Honda dari berbagai type Sport, Cub, Matik & Klasik yang berada di wilayah Yogyakarta.

Menambah semarak Honda Bikers Day 2012, diselenggarakan pula Deklarasi Paguyuban BeAT Jawa Barat, Jambore Nasional Honda CBR Se-Indonesia dari Asosiasi Honda CBR (AHC) dan Perayaan Ulang Tahun Honda Asosiasi Lombok (HALO).

Kegiatan HBD ke-4 ini digelar PT Astra Honda Motor (AHM) bekerja sama dengan Main Dealer Honda wilayah DI Yogyakarta yaitu PT Astra International Tbk-Honda Sales Operation (HSO) Yogyakarta atau yang lebih dikenal dengan Astra Motor Yogyakarta dan Paguyuban Motor Honda Yogyakarta (PMHY).

 

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK