NEWS
DETAILS
Rabu, 14 Mar 2018 11:28 - Honda Community

Nurman Arrahim, pria kelahiran Medan, 25 Mei 1991 ini rupanya memulai karirnya bergabung dengan komunitas non otomotif.

Yaitu bergabung sebagai relawan di Pusat Kajian Perlindungan Anak (PKPA) dan Komunitas Orang Muda Pemberantas Trafficking dan Eksploitasi Sexual Anak (Kompak).

"Saya tidak bergabung dikomunitas motor manapun, tapi saya bergabung dikomunitas non otomotif," buka Nurman.

Saat ini, pria yang akrab dipanggil Nurman ini dipercaya sebagai pembina oleh komunitas Honda di Aceh dan statusnya bekerja di PT Capella Dinamik Nusantara (CDN), Aceh sebagai penanggung jawab Community.

Kemudian, Nurman mengatakan bahwa dirinya juga bertanggung jawab dibeberapa Paguyuban Honda di Aceh.

"Di Aceh ada beberapa paguyuban, yaitu HABA di Banda Aceh, HTG di Tekengon, dan HOKERS di Lhokseumawe, kemudian di Aceh juga ada payung besarnya, yaitu Honda Community Aceh (HCA) yang merupakan simbol pemersatu komunitas dan paguyuban Honda di Aceh," katanya.

Sebagai orang yang dipercaya merangkul komunitas, Nurman bersama PT CDN itu menganggap member komunitas Honda itu statusnya sebagai partnership.

"Kami menganggap member komunitas itu adalah partner kami, jadi kami jalan beriringan bersama mereka. Misalnya diacara tertentu kami libatkan mereka," tambahnya.

Saat ini, PT CDN menaungi 39 Club di Aceh dengan total 524 member.

"Untuk memanagement club dibawah PT CDN, saya mencoba secara merata membuat event untuk semuanya. Jadi mereka merasa dihargai oleh maindealernya," ucap pria ramah ini.

Untuk menjaga keakraban dengan seluruh member, Nurman mengatakan bahwa dirinya sering mengajak membernya untuk ngopi bareng.

"Jadi saya mengajak mereka "ngobar" Ngopi Bareng karena aceh juga terkenal dengan 1001 kedai kopi, nah dimomen ini saya manfaatkan untuk menggali kebutuhan dan keinginan komunitas," ucapnya.

"Dari segelas kopi ada 1000 cerita, dari situ mereka akan curhat tentang club, sharing dan diskusi tentang club, dan dalam obrolan itu juga gak hanya club yg di bahas, mereka juga  membahas hal lain diluar curhatan komunitas. Ini yg buat saya dekat tidak hanya dari sisi pekerjaan saya sebagai PIC tapi saya juga dekat secara emosional dengan mereka," tulisnya.

Untuk agenda kedepan, Nurman mengatakan sedang merencanakan kegiatan trabas.

"Saya sedang merencanakan trabas menggunakan All New CRF150L bersama komunitas dan konsumen. Kemudian ada kegiatan PCX Meetup sekaligus launching PCX di Aceh," pungkasnya.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK