NEWS
DETAILS
Jumat, 22 Dec 2017 14:39 - Koentoel Soerobojo

Assalamu'alaikum wr wb

Edisi kali ini mimin mau ulas kendala yang ada pada shock breaker depan. Shock Breaker berfungsi untuk meredam kejutan yang diterima kendaraan saat melewati kondisi jalan yang tidak rata, selain itu sebagai komponen dalam kenyamanan berkendara. Beberapa waktu lalu, mimin merasakan kendala yang sama setelah mimin lakukan pengecekan ternyata pelumas pada shock breaker depan kurang. Karena pada shock breaker tipe teleskopik mengaplikasi sistem hidrolik dengan minyak pelumas sebagai peredam kejutan selain pegas yang ada didalamnya.  Dengan sistem double action pada shock breaker depan terdapat torak yang berfungsi sebagai katup 2 arah untuk mengembalikan shock breaker ke posisi semula saat sepeda motor mengalami tekanan. Berikut komponen Shcok Breaker Depan (Sumber: PT Astra Honda Motor, 2008, Buku Pedoman Reparasi Honda Vario 110, Jakarta.)

Dari gambar diatas kita bisa lihat bahwa ketika kendaraan menerima beban sebagai penyebab shock breaker tertekan, Torak pada shock breaker akan berjalan menuju arah atas, minyak pelumas yang berfungsi sebagai peredam kejutan bergerak ke lubang yang ada ditengah serta keluar ke lubang yang ada disisi lainnya sehingga torak terdorong ke atas juga. Begitu pula saat shock breaker kembali ke posisi semula, minyak yang mendorong torak tadi akan meredam aksi yang disebabkan oleh pegas shock breaker secara perlahan sehingga tidak terasa pada pengendara.

Apabila minyak yang ada pada shock breaker berkurang maka yang berfungsi sebagai peredam tidak ada sehingga bisa menimbulkan bunyi "jedug-jedug ketika shock breaker depan bergerak. Oleh karena itu ketika mengalami hal tersebut tak usah panik, khawatir serta baper xixixixi. Beli minyak Shock breaker lalu pergi ke bengkel terdekat untuk dilakukan penggantian minyak shock breakernya. Eitsss tunggu dulu untuk ukuran minyaknya jangan sembarangan lo, ada aturanya. Akibat dari pemberian minyak shock breaker yang tak sesuai dengan ukurannya adalah:

1. Shock breaker akan terlalu keras sehingga tidak berfungsi sebagaimana mestinya (Jika terlalu banyak)

2. Shock breaker akan terlalu soft sehingga bottom/silinder garpu akan mentok kena StabilizerSteering Steam/(T bawah) (Jika minyak Shock Breaker Kurang)

Berikut Ukuran Minyak Shock Breaker pada Sepeda Motor Honda ()

*) Semua memiliki Toleransi -+ 1 cm3

Sekian Dulu ulasan dari mimin Jika ada pertanyaan hubungi bengkel terdekat xixixi

atau bisa juga ke no wa: 082234666283/ Rizky

Wassalamu'alaikum wr wb

 

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK