NEWS
DETAILS
Kamis, 13 Sep 2018 23:46 - Honda Revo Club Jakarta

Jakarta, 13 September 2018 - Turing sekaligus berkemah mungkin bukan hal baru dalam dunia bikers, tapi kegiatan ini patut dilakukan untuk membangun kebersamaan dan kekompakan.

Tour Camp (touring dan berkemah), biasanya kegiatan touring menggunakan motor hanya sekadar aktivitas riding jarak jauh dengan sebutan motocamp.

Menurut GridOto.com ada beberapa hal apa yang perlu dipersiapkan ketika ingin touring sekaligus berkemah dengan konsep motocamp? ini dia tipsnya.

Pertama, di luar ketersediaan motor dan barang-barang pribadi, yang perlu disiapkan biker ketika ingin motocamp, paling utama adalah tenda.

Jumlah atau ukuran tenda yang dibawa tentunya menyesuaikan jumlah pesertanya. Namun yang pasti, kapasitas setiap tendanya biasanya muat untuk 2-3 orang.

Nah, biar kegiatan motocamp makin berkesan, tentunya wajib sekalian bawa peralatan masak, termasuk piring dan gelasnya sekalian.

Biarpun cuma untuk masak mie instant dan air panas untuk menyeduh kopi sachet-an, yang penting kan judulnya memasak di alam sekitar.

Selain perlengkapan tersebut, jangan lupa juga membawa kebutuhan lain seperti obat-obatan untuk mengantisipasi jika ada yang sakit.

Termasuk membawa perlengkapan outdoor lainya seperti matras, sandal gunung, senter, dan perlengkapan pribadi lainnya.

Oiya, yang juga penting dipersiapkan adalah lokasi tujuannya, alternatifnya bisa pilih kawasan pegunungan, pinggir danau, atau tepian pantai.

Setelah menentukan lokasi yang dituju, jangan lupa juga rencanakan rute jalan yang akan dipilih.

GridOto.com juga memberi saran, usahakan mengajak biker yang berpengalaman touring dan kenal banyak wilayah berkemah, tentunya lebih membuat nyaman perjalanan.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK