NEWS
DETAILS
Senin, 31 Dec 2018 22:41 - Asosiasi Honda Jakarta

Jakarta, 31 Desember 2018 - Beberapa Hari yang lalu tepatnya pada Sabtu (29/12) Media On Line www.assosiasihondajakarta.com merilis sebuah kegiatan CBR Riders Jakarta bersama Asosiasi Honda CBR (AHC) menujuh lokasi Tsunami Selat Sunda yang meliputi wilayah Banten dan Lampung.

Dalam kegiatan tersebut CBR Rider Jakarta bersama CBR lainnya yang ada di AHC sperti Tangerang, Banten dan Lampung melakukan Aksi Sosial bersama - sama di Selat Sunda,  pemberangkatan di lanjut dari kediaman CBR Banten yang terletak di lokasi Komplek Kopasus Serang Banten menujuh lokasi tempat terjadinya Bencana Tsunami yang menimpah wilayah pesisir Pantai Banten dan Lampung.

(Foto : CBR Riders Jakarta)

Keberangkatan mereka menujuh Desa Teluk yang mana di desa tersebut banyak korban yang terkena Tsunami dan minimnya bantuan maka dari itu CBR Riders Jakarta dan Bersama CBR lainnya yang tergabung di AHC langsung terjun ke lokasi tersebut dengan teknis membuka tenda posko dadakan untuk para korban tersebut.

(Foto : CBR Riders Jakarta)

System pemberian Baksos yang di berikan oleh para Biker's yang terdiri dari Klub / Komunitas CBR Riders Jakarta bersama CBR lainnya yang tergabung di AHC ini dengan cara terjun langsung dan membuka 3 sampai 4 posko dengan radius 200 meter dari lokasi posko yang kami dirikan.

(Foto : CBR Riders Jakarta)

Pembagian bantuan pun di bantu oleh tokoh masyarakat yang ada di sekitaran lokasi bencana di desa teluk banten, bantuan yang di berikan berupa bentuk barang - barang sembako seperti perlengkapan mandi, Obat - obatan, Pampers, Alat - alat Tulis dan Barang - barang produk dari Sponsor sperti Rokok yang di bagikan ke para relawan setempat.

(Foto : CBR Riders Jakarta)

Dari apa yang di lakukan oleh CBR Riders Jakarta bersama CBR lainnya yang tergabung di AHC mengenai Aksi Sosial Tsunami Selat Sunda ini mendapat ucapan dan tanggapan yang sangat baik dari para Tokoh dan Masyarakat setempat "Kami Ucapkan banyak terima kasih atas bantuan sosialnya di teluk banten dan sekitarnya mudah - mudahan aktifitas kalian dalam hal ini menjadi berkah, Bermanfaat, di Lancarkan Rezqinya dan semoga menjadi ladang amal ibadah di akhirat nantinya." Ucap " Tokoh & Masyarakat setempat."

(Foto : CBR Riders Jakarta)

Setelah kegiatan aksi sosial selesai  dengan Lancar para Biker's CBR Riders Jakarta bersama CBR lainnya menyempatkan waktu luang ke lokasi lapangan yang terkena dampak Tsunami Erupsi anak gunung Krakatau yang tersisa hanya puing - puing saja, setelah dari situ para biker's dari CBR Riders Jakarta bersama CBR lain yang tergabung di AHC lanjut meranjak  ke Base Camp yang ada di Serang Banten untuk beristirahat.

(Foto : CBR Riders Jakarta)

Dalam penuh kehangahatan, kebersamaan, keakraban dan guyub menggelar makan bersama - sama dengan cara ngeliwet, dan setelah itu pada malam harinya pukul 10:30 WIB para Bikers dari Klub / Komunitas Riders jakarta bersama CBR lainnya Bergerak ke lokasi kopdaran  CBR Riders Owner Serang (CRONS) yang tergabung di AHC, kehafiran mereka untuk berbagi cerita seputar Klub / Komunitas.

(Foto : CBR Riders Jakarta)

Bro Shindu salah satu ketua umum dari Klub / Komunitas CBR Riders Jakarta dalam hal ini mengungkapkan rasa senang dan penuh syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa di kegiatan Aksi sosial ini kepada teman - teman yang ada di AHC " Jujur, ini adalah Moment yang sangat berharga sepanjang sejarah hidup ku dan kawan - kawanku semua kenapa begitu...?? Karena disaat orang lain menikmati liburan di oenghujung tahun, kami malah mengadakan Touring Baksos dadakan untuk membantu saudara - saudara kita yang terkena bencana Tsunami disana." Tutup "Bro Shindu."

(Foto : CBR Riders Jakarta)

Bro Shindu juga menambahkan dalam pesannya atas hikmah kejadian yang Tuhan Yang Maha Esa berikan kepada kami semua, " Kebahagian itu bukan untuk dicari, bukan juga untuk sekedar materi tetapi kebahagian itu diciptakan dari hati nurani masing - masing sebagai wujud rasa syukur kita bahwa kita masih diberikan hidup oleh Tuhan Y.M.E , supaya kita bisa istiqomah memperbaiki kualitas hidup kita, umur kita sangat bermanfaat untuk diri kita, keluarga kita, saudara kita, bangsa kita dan agam kita sebagai ladang amal ibadah kita di akhirat nantinya, ingat brother bahwa hidup kita di dunia hanya sementara persekian detik saja jadi manfaat kan dengan sebaik - baik mungkin." Tambah "Bro Shindu."

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK