NEWS
DETAILS
Senin, 27 Mar 2017 12:10 - Honda Community

Qatar - Pebalap tim Repsol Honda Marc Marquez hanya berhasil finish di posisi empat dalam gelaran perdana MotoGP yang berlangsung di Qatar (26/3).

Kondisi cuaca dan soal keselamatan jadi pemicu jalannya balapan harus ditunda beberapa menit, belum lagi sesi kualifikasi yang ditiadakan karena hujan dan terdapat genangan air di beberapa titik sirkuit Qatar.

Mengawali balapan dari posisi ke-3 tidak terlalu buruk bagi Marquez untuk bisa meraih podium, namun nasib berkata lain. Marquez berjudi soal pemilihan ban beberapa saat sebelum balapan dimulai, dari tipe Hard ke tipe Medium.

"Menunda waktu balapan saya pikir itu benar. Tapi hal ini juga meciptakan kebingungan soal pemilihan ban karena suhu jadi lebih dingin dan tingkat kelembaban jadi tinggi," kata Marquez.

"Awalnya saya pakai ban tipe Hard, tapi ketika penundaan waktu saya memiliki beberapa keraguan. Teknisi Michelin mengatakan saya satu-satunya pebalap yang menggunakan tipe Hard, hati-hati Anda dapat tarjatuh. Dan saya akhirnya memutuskan untuk menggunakan ban Medium, hingga akhirnya ini adalah sebuah kesalahan," tambahnya.

Cuma sekitar 5 lap Marquez bisa bertarung bersama rombongan depan, sisanya pebalap asal Spanyol ini cukup menjaga ritme dan bermain aman untuk bisa finish.

"Setelah lima lap ban hancur, dan aku berkata, 'OK, menyelesaikan lomba', dan saya melihat papan pit, hanya untuk melihat siapa yang ada di belakang. Saya melihat Dani Pedrosa ke-3 di belakang saya, dan saya pikir, saya harus tetap di depannya," yakin Marquez.

Marc Marquez berhasil finish di posis ke-4, disusul rekan satu timnya Dani Pedrosa di posisi 5.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK