NEWS
DETAILS
Rabu, 12 Jul 2017 19:05 - Honda Community

Baju balap bagi pebalap bukan hanya memberikan perlindungan saat membalap, tapi juga harus nyaman dipakai.

Alpinestar sebagai perancang dan produsen baju balap atau racing suit pebalap tim Repsol Honda Marc Marquez dan Dani Pedrosa, beberkan beberapa fakta menarik soal kebutuhan kedua pebalap ini.

Mereka menjelaskan mulai dari cara membuat, bahan yang dipakai, sampai harus menyiapkan berapa setelan setiap seri MotoGP bergulir.

Buat bro/sis Honda Community penggemar MotoGP silakan simak lebih lanjut biar enggak kudet alias kurang update.

Dijahit Dengan Tangan
Racing suit keduanya dibuat dengan tangan yang diukur sesuai dengan bentuk tubuh. Pelindung dan bahan harus sempurna agar mereka bisa membalap dengan nyaman. Jadi bukan semata-mata hanya memberikan perlindungan.

Dirangkai Dari 13 Bagian
Semua setelan balap yang dirancang Alpinestars terangkai dari 13 bagian potongan kulit. Setiap potongan dijahit menggunakan tangan dengan proses pengerjaan kurang lebih tujuh setengah jam untuk satu setelan.

Airbag Jadi Fitur Andalan
Semua baju balap dilengkapi dengan airbag di semua bagian badan. Mengembang selama lima detik setelah terjatuh. Sensor canggih pada baju balap bisa mendeteksi apakah pebalap berada di lintasan apa tidak dan bisa membedakan antara jatuh dan hampir jatuh. Perangkat ini seketika aktif bahkan sebelum pebalap menyentuh aspal.

Terdapat 6 Pelindung
Pelindung di dalam baju balap diuji untuk mendukung seberapa kuat saat pebalap terjatuh. Lapisan kulit juga diuji untuk memastikan kekuatannya terhadap gesekan berikut kualitas jahitannya. Setelan balap ini ada enam pelindung, dua di lengan, dia di kaku, satu pada bagian dada dan satu lagi pada bagian belakang.

Kulit Kangguru
Meski Alpinestars juga memprobuksi baju balap menggunakan bahan kulit sapi, untuk kedua pebalap ini Alpinestars menggunakan kulit kangguru yang dipercaya lebih kuat terhadap gesekan.

Empat Baju Balap Setiap Seri MotoGP
Alpinestars biasanya memasok 4 baju balap di setiap gelaran MotoGP. Terkadang spesifikasi yang digunakan bisa berbeda tergantung kebutuhan pebalap. Jika sedang mengalami nasib sial seperti terjatuh atau sobek, para pebalap bisa langsung memperbaikinya di paddock.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK