NEWS
DETAILS
Sabtu, 28 Nov 2020 09:27 - Surabaya Honda Community

PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim dan NTT mengajak komunitas Honda Jatim untuk napak tilas Honda Bikers Day (HBD) Bromo 2011 dalam rangkaian menuju aktifitas Honda National Bikers Gatering - Virtual Edition.

Sebanyak 20 rider ikut dalam acara napak tilas ini. Para bikers Honda ini riding dengan mengendarai Honda BeAT, Honda Vario, Honda ADV150, Honda PCX150, Honda Scoopy, Honda Genio, Honda CB150R, Honda CBR150R, Honda CBR250RR, Honda CRF150L, dan Honda Supra GTR150.

Mengusung tema Biker Exploride dan dengan semangat Honda Bikers Bangkit Bersama, Semangat Honda Bikers Majukan Indonesia acara napak tilas ini benar-benar terasa istimewa.

Mengambil titik pemberangkatan kantor MPM Honda Jatim rombongan napak tilas ini singgah dan menyusuri beberapa bersejarah di Surabaya seperti Tugu Pahlawan, Jembatan merah, Hotel Yamato yang sekarang berubah nama menjadi hotel majapahit dan Bambu Runcing.

Perjalanan napak tilas Honda Bikers Day ini dilanjutkan menuju Bromo tempat Honda Bikers Day 2011 berlangsung dulu. Selama perjalanan menuju Bromo berbagai medan dilalui oleh rombongan mulai dari jalanan perkotaan, jalanan sempit naik turun pegunungan sampai lautan pasir bromo ditempuh para oleh bikers.

Sesampai di Bromo bikers anggota Honda Community Jatim ini mengenang perjalanan pada waktu terselenggaranya Honda Bikers Day tahun 2011.

"Honda Bikers Day Bromo sangat fenomenal. Dengan cuaca yang ekstreem dan di hadiri kurang lebih 10.000 bikers yang berasal dari seluruh Indonesia. " kata Nono Samadiman pelaku sejarah dan ketua pelaksana Honda Bikers Day 2011.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK