NEWS
DETAILS
Rabu, 01 May 2024 10:53 - Honda Community Jawa Timur

MPM Honda Jatim Regional Instruktur Safety Riding Advisor Community 2024 telah dilaksanakan (28/4).

Sebanyak 85 bikers menjadi peserta dan pemenang telah dihasilkan melalui uji teori hingga praktek yang ketat di MPM Safety Riding Center. 

Kemenangan yang diraih ini tentu dengan strategi jitu. Penampilan moncer melalui uji materi teori dan praktek seperti Braking, Balancing dan Slalom Course.

Para pemenang MPM Honda Jatim Regional Instruktur Safety Riding Advisor Community 2024 pun dengan senang hati membuka strategi dan tips lancar menggapai juara. 

 

Kategori Community Advisor Sport

1. Kurniawan Agus Purnomo -Koentoel Soerobojo

“Saya ikut di latihan Safety Riding bersama klub Koentoel Soerobojo yang rutin dilaksanakan di MPM Safety Riding Center dengan bimbingan para instrukturnya. Jadi bisa meningkatkan skill berkendara dan terbiasa, " 

"Semoga di depan bisa jadi juara nasional. Tahun lalu hanya ikut latihan dan tahun ini bisa menang. "

 

2.Bambang Heru Nugroho -Koentoel Soerobojo

‘Alhamdulillah tidak menyangka bisa juara 2. Tetap latihan untuk bisa juara.”

"Kami dari Koentoel Soerobojo bersama seluruh anggota bahkan keluarga angota yang mau ikut kami persilabkan, rutin gelar latihan Safety Riding di MPM Safety Riding Center. Hasil rutin latihan Safety Riding di MPM Safety Riding Center dengan bimbingan dan arahan para instruktur nya, salah satunya raih kemenangan ini. Selain selalu berkendara #Cari_Aman."

 

3.Christian Alexsandro – Surabaya BeAT Club

“Pesaingnya kuat. Siapa yang tenang bisa juara. Dan ini saya lakukan dengan tenang ketika menghadapi uji teori maupun praktek. Sebelumnya sering latihan di MPMSafety Riding Center. Hasilnya bisa tenang dan lancar menghadapi uji yang ada, " katanya. 

"Saya sangat senang bisa menang ini, " 

 

Kategori Community Advisor Matic 

1 Annah Septiani -Honda Vario Club Sidoarjo

“Senang bisa juara. Ini keikutsertaan kedua. Pertama tahun lalu dan sekarang bisa juara. "

"Tips juara adalah terus ikuti latihan Safety Riding di MPM Safety Riding Center bersama para instruktur nya. Jangan males-malesan latihan. Strateginya selalu #Cari_Aman."

 

2.Ferrina Eky Prasanti – Jember Beat Club

“Bisa mengasah skill dan senang bisa menangmenang. Harus latihan untuk bisa tampil baik dan juara, "

 

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK